Kompas TV video cerita indonesia

[INFO GRAFIS] Mengenal Vaksin Corona Asal China yang Diuji Coba Indonesia

Kompas.tv - 21 Juli 2020, 19:12 WIB
Penulis : Laura Elvina

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua Konsorsium Riset dan Inovasi Covid-19 Kementerian Riset dan Teknologi (Kemristek) Ali Ghufron Mukti mengatakan, calon vaksin dari perusahaan biofarmasi asal China, Sinovac Biotech Ltd., tiba di Indonesia dan akan segera diuji klinis tahap III.

"Iya sudah sampai. Tentu pasti disiapkan nanti kan untuk uji klinis tahap ketiga," kata Ghufron kepada Antara di Jakarta, Senin (21/7/2020).  Calon vaksin itu telah diserahkan ke PT Bio Farma.

Uji klinis tahap III untuk kandidat vaksin itu akan dilakukan di Indonesia melalui kerja sama PT Bio Farma dan Sinovac Biotech Ltd.

Baca Juga: Vaksin Virus Corona dari China Akan Diuji Klinis ke 1.620 Relawan

Vaksin virus corona yang akan diuji coba diklaim tidak menimbulkan efek samping yang parah pada sukarelawan yang disuntik vaksin Covid-19.

Vaksin perusahaan yang berbasis di Beijing, yang disebut CoronaVac mengungkapkan bahwa vaksin yang diberikan telah menimbulkan respon kekebalan tubuh untuk percobaan pada manusia.

Vaksin itu tiba di Indonesia pada Minggu (19/7/2020). Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan (Balitbangkes) Kementerian Kesehatan dan Universitas Padjajaran (Unpad) juga akan dilibatkan dalam mempersiapkan uji klinis tahap III itu.

Baca Juga: Vaksin Corona Sinovac dari China Jalani Uji Klinis 6 Bulan di Indonesia




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x