Kompas TV regional berita daerah

Jalan Penghubung Antar Desa Di Ambon Nyaris Putus

Kompas.tv - 1 Juli 2020, 18:55 WIB
Penulis : KompasTV Ambon

AMBON, KOMPAS.TV-Separuh jalan ini amblas tergerus longsor, akibatnya  akses transportasi penghubung sejumlah desa antara Kota Ambon dan Leihitu Maluku Tengah menjadi tersendat karena petugas harus mengatur setiap kendaraan yang melintas di jalan ini agar tidak mengancam keselamatan pengendara.

Selain itu longsor juga terjadi kawasan Desa Hutumury Kecamatan Leitimur Selatan Kota Ambon, jalan penghubung antar desa yang sementara dikerjakan juga tergerus longsor sehingga menimbulkan genangan air mirip bendungan.

Walikota Ambon Richard Louhenepassy mengakui ada sejumlah titik longsor di Kota Ambon akibat hujan deras. Ada beberapa kawasan yang terparah sehingga pemerintah Kota Ambon akan melakukan tanggap siaga darurat untuk secepatnya diselesaikan demi kepentingan masyarakat.

Baca Juga: Polisi Tahan Enam Tersangka Pengambilan Paksa Jenazah Covid-19

Pemerintah juga menghimbau warga Kota Ambon tetap waspada dan selalu memperhatikan perubahan cuaca untuk mewaspadai longsor di musim hujan.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x