SURABAYA, KOMPAS.TV - Sebanyak 9 dokter yang sedang menempuh Pendidikan Dokter Spesialis di Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga, Surabaya , positif corona.
Mereka diduga terjangkit, setelah ikut merawat pasien corona di Rumah Sakit Umum Dokter Sutomo .
9 dokter yang terjangkit corona masih dirawat di Ruang Khusus Rumah Sakit Umum Dokter Sutomo dengan gejala ringan hingga sedang.
Saat membantu perawatan pasien corona, para dokter menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) lengkap.
Jumlah dokter yang positif corona berkurang setelah 3 dokter yang dirawat sembuh.
Sedangkan dokter yang meninggal tercatat sebanyak 1 orang.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.