JAKARTA, KOMPAS.TV - Salah satu kebijakan di masa PSBB transisi adalah beroperasinya kembali restoran di Jakarta, dengan menerapkan protokol kesehatan.
Restoran di Jakarta kembali dibuka dengan penerapan protokol kesehatan, pengunjung wajib cuci tangan, cek suhu tubuh, hingga jumlah pengunjung dikurangi 50%.
Said A Abri, pemelik salah satu restoran all you can eat di Fatmawati, Jakarta, mengatakan adanya perubahan setelah dibuka kembali dengan menerapkan protokol kesehatan yang sebelumnya tidak ada.
Untuk memasuki restoran sudah disediakan tempat mencuci tangan dan terdapat panduan pencegahan covid-19. Setelah masuk ke restoran pun juga dilakukan pengecekan suhu badan.
Seluruh karyawan juga sudah menggunakan masker hingga face shield. Menunya saat ini juga sudah menggunakan sistem barcode melalui gadget.
Baca Juga: PSBB Transisi, Harga Saham Restoran, Mal, dan Ritel Mulai Melejit!
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.