KOMPAS.TV - Pelatih Barcelona, Quique Setien mengungkapkan apa yang harus dilakukan timnya jika ingin menjadi juara La Liga musim ini.
Mantan pembesut Real Betis tersebut mengungkapkan timnya harus mampu menyapu bersih 11 pertandingan tersisa.
La Liga akan kembali dimulai pada 11 Juni nanti setelah sempat ditangguhkan karena wabah virus Corona.
Baca Juga: Lionel Messi akan Kembali Berlatih dengan Barcelona Senin Depan
Barcelona sendiri baru akan bermain Minggu (14/6/2020) dini hari WIB, menghadapi Mallorca di Son Moix.
Klub Katalan itu saat ini masih memimpin klasemen sementara La Liga dengan torehan 58 poin.
Namun, mereka hanya unggul dua angka dari Real Madrid yang ada di tempat kedua.
Oleh karena itu, Etien ingin timnya terus meraih tiga poin demi memastikan titel kampiun.
“Kami pikir untuk menjadi juara harus bisa memenangkan semua pertandingan,” katanya di laman resmi klub.
Baca Juga: Marc-Andre ter Stegen Tak Akan Hengkang dari Barcelona di Akhir Musim
“Kami melakukan semuanya dengan baik dan sadar harus berada dalam performa terbaik untuk berkompetisi dan memenangkan semua pertandingan,” lanjutnya.
Meski timnya sudah cukup lama tak bermain karena Covid-19, Setien menegaskan Blaugarana tengah berada di kondisi terbaik.
“Mentalitas kami berada di tempat yang tepat dan kita lihat saja bagaimana pertandingan akan berlangsung dan kesulitan yang bisa diberikan lawan kami,” katanya.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.