KOMPAS.TV - Musik dan tarian selalu melekat dalam film India atau Bollywood.
Kreator dan founder Bolly'D Indonesia, Irma Dewi Habner, mengombinasikan tari tradisional India, seperti bhangra, kathak, bharanathyam, dengan gerakan senam.
Genre senam itu dinamai Irma dengan sebutan Bollywood Dance alias Bolly'D, yang kemudian berkembang menjadi sebuah komunitas.
Irma menjelaskan, instrumen musik yang di gunakan dalam Bollywood Dance atau Bolly'D juga menggunakan musik-musik asal negeri Mahatma Gandhi itu.
Musik India yang dipilih tak sembarangan, harus yang up beat agar dapat memberikan atmosfer ceria dan penuh semangat ketika bergoyang.
Gerakan yang digunakan pun harus tetap memiliki satu kepaduan dengan makna dari lagu yang dipilih.
"Ada beberapa gerakan yang memang saya improve sendiri, tapi tidak lepas dari arti atau makna dari lagu yang dibawakan.
Ada juga gerakan yang memang kita ambil dari beberapa gerakan tarian-tarian klasik India, yang sudah kami modifikasi," kata Irma beberapa waktu lalu.
Koreografi senam yang memadupadankan musik India dengan gerakan senam atau fitnes sudah dicetuskan Irma sejak 2012 saat menjadi instruktur di salah satu sanggar di Jakarta.
Pada tahun 2013 saat menjadi instruktur di pusat kebugaran di Jakarta, BEST Fitness, Irma mulai mengenalkan Bollywood Dance atau Bolly'D.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.