KOMPAS.TV - Penyerang Bayern Muenchen, Robert Lewandowski sukses mencetak dua gol saat timnya mengalahkan Fortuna Duesseldorf 5-0 di pekan ke-29 Bundesliga.
Kemenangan tersebut dibuat Die Roten di Allianz Arena, Sabtu (30/5/2020) malam WIB.
Dengan brace yang dibuatnya tersebut, penyerang timnas Polandia tersebut sudah pernah menjebol semua gawang klub Bundesliga.
Baca Juga: Union Berlin Vs Bayern Muenchen, Lewandowski: Kami Siap Berlaga
Sebelumnya, gawang Fortuna Duesseldorf memang sempat sulit untuk dibobolnya, sejak masih bersama Borussia Dortmund.
Tambahan dua gol tersebut menjadi gol ke-29 untuk Lewandowski. Dia juga sudah mencetak 43 gol di semua ajang musim ini.
Itu menyamai pencapaian terbaiknya di musim 2016/2017. Mengingat Bundesliga masih menyisakan lima laga lagi.
Selain itu Bayern Muenchen juga masih akan berlaga di Liga Champions dan juga semifinal Piala Jerman atau DFB Pokal.
Selain dwigol Lewandowski, Muenchen membobol gawang Fortuna Duesseldorf lewat gol bunuh diri Mathias Jorgensen di menit ke-15, torehan Benjamin Pavard (29) dan Alphonso Davies (52).
Baca Juga: Ini Salah Satu Alasan Kemenangan Bayern Muenchen atas Borussia Dortmund
Kemenangan tersebut membuat Muenchen selalu menang di empat pertandingan terakhir setelah Bundesliga dilanjutkan.
Sebelumnya ajang tersebut ditangguhkan karena wabah Covid-19. Muenchen pun kian mantap berada di puncak klasemen sementara Bundesliga.
Klub kota Bavaria tersebut kini memiliki poin 67, lebih baik 10 poin dari Borussia Dortmund di tempat kedua.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.