TEGAL, KOMPAS.TV - Sudah sepekan pembatasan sosial berskala besar atau PSBB Kota Tegal berakhir, aktivitas warga di Kota Tegal terus meningkat. Namun sayangnya meskipun sudah dihimbau oleh pemerintah setempat, masih banyak warga yang mengabaikan protokol kesehatan.
Sejumlah toko yang sudah tutup saat PSBB berlangsung, kini kembali beroperasi. Namun menurut pedagang pasar jumlah pengunjung masih tidak seramai seperti sebelum PSBB diberlakukan.
Begitu pula jumlah penumpang angkutan umum yang sepi. Namun sayangnya masih banyak warga yang tidak mengindahkan protokol kesehatan saat beraktivitas di luar rumah, seperti tidak memakai masker. Padahal pemerintah setempat terus menghimbau warga yang beraktivitas wajib mengenakan masker dan menjaga jarak fisik.
#PSBB #KotaTegal #ProtokolKesehatan
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.