Kompas TV video top 3 news

TOP 3 NEWS: Viral Surat Bebas Covid-19 Palsu I Warga Tambora Positif I Update Corona

Kompas.tv - 15 Mei 2020, 21:42 WIB
Penulis : Theo Reza

JAKARTA, KOMPASTV - Berita Pertama Kepolisian telah menangkap beberapa pelaku pasca ditemukannya surat bebas covid-19 palsu yang beredar di masyarakat.

Disampaikan oleh Kadivhumas Polri Brigjen Pol Argo Yuwono bahwa kepolisian telah menangkap beberapa pelaku yang berada di Bali.

Hingga saat ini Argo belum bisa jelaskan secara detail penangkapan karena tersangka dan saksi masih dalam pemeriksaan.

Kabareskrim Polri Komjen Listyo Sigit Prabowo telah intruksikan ke seluruh jajaran kepolisian daerah untuk lakukan patroli siber dan pastikan kejadian tersebut tidak terulang kembali.

Berita Kedua. Hasil uji swab 28 warga Tambora telah diketahui hasilnya 9 orang dinyatakan positif corona.

Sembilan orang tersebut saat ini berada di rumah masing-masing dan enggan untuk di rujuk ke rumah sakit.

Namun Camat Tambora akan tetap membujuk warga yang positif covid-19 agar dapat dibawa ke rumah sakit.

Saat ini kondisi RW 07 Jembatan Besi Tambora masih diperketat sehingga orang tidak bisa keluar masuk dalam lokasi RW 07.

Berita Ketiga Jumlah kasus corona di Indonesia hari ini Jumat (15/5/2020) bertambah menjadi 16.496 orang. sebanyak 1.076 orang dinyatakan meninggal dunia, dan 3.803 orang dinyatakan sembuh dari virus covid-19.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x