Kompas TV nasional berita kompas tv

Jokowi Tinjau Penyerahan BST di Kantor Pos Bogor

Kompas.tv - 13 Mei 2020, 10:02 WIB
jokowi-tinjau-penyerahan-bst-di-kantor-pos-bogor
Presiden Joko Widodo meninjau penyerahan bantuan sosial tunai (BST) di Kantor Pos Bogor, Rabu (13/5/2020). (Sumber: KOMPASTV)
Penulis : Johannes Mangihot

JAKARTA, KOMPASTV - Presiden Joko Widodo meninjau penyerahan bantuan sosial tunai (BST) di Kantor Pos Kota Bogor, Jawa Barat, Rabu (13/5/2020).

Jokowi sempat berbicara dengan warga yang sedang mengantre di tempat duduk. Ia juga sempat melihat langsung proses penyerahan saat salah satu warga dipanggil di loket nomor 7. 

"Saya melihat tadi semua berjalan dengan baik, antreannya bagus, dengan jaga jarak yang baik, semuanya pakai masker. sebelum uangnya diberi pun juga tangan dibersikan pakai sanitaser," ujar jokowi.

Baca Juga: Pulau Jawa Tertinggi, Jokowi Minta Kasus Corona Turun Sebelum Lebaran

Jokowi menilai protokol kesehatan dalam pengambilan BST sangan baik, ia meminta agar prosedur pengambilan  BST dapat mengedepankan protokol kesehatan. 

"Protokol kesehatan seperti itu yang terus kita jalankan," ujar Jokowi.

Adapun bantuan tunai ini diberikan bagi warga tak mampu serta warga yang terdampak pandemi Covid-19. Lewat bantuan ini, warga akan menerima Rp600.000 per bulan selama tiga bulan. 

"Kita harap dengan adanya bansos ini, kita bisa menguatkan, memperkuat daya beli masyarakat hingga nanti konsumsi domestik kita menjadi normal kembali," ujar Jokowi.

Baca Juga: Presiden Jokowi Tinjau Langsung Penyaluran Bansos di Bogor

Hadir dalam peninjauan, Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan,  Muhadjir Effendy, Menteri Sosial Juliari, Wali Kota Bogor Bima Arya.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x