LUMAJANG, KOMPAS.TV - Seorang resedivis pencurian kendaraan bermotor di Kabupaten Lumajang Jawa Timur babak belur dihajar massa setelah aksinya kepergok warga pada Rabu dini hari (06/05). Beruntung polisi segera datang dan membawanya ke kantor polisi terdekat.
Aksi pengeroyokan atau main hakim sendiri sempat direkam oleh warga dengan menggunakan kamera handphone. Dalam rekaman tersebut, terlihat warga Dusun Tabon Desa Bades Kecamatan Pasirian Kabupaten Lumajang beramai-ramai menghajar pelaku pencurian kendaraan bermotor.
Kepala Dusun Tabon, Syaifuddin mengatakan kejadian tersebut berawal saat pelaku bersama dua orang temannya hendak mencuri motor milik Solihati, warga Dusun Tabon Desa Bades Kecamatan Pasirian.
Pelaku masuk ke rumah korban dengan cara menjebol pintu belakang dan mencukit jendela depan. Beruntung aksi pelaku diketahui warga dan langsung ditangkap.
Karena mengalami luka parah, pelaku dibawa ke Rumah Sakit Bayangkara agar mendapatkan perawatan medis.
Dari hasil pemeriksaan polisi, pelaku merupakan resedivis kasus curanmor dan begal. Polisi terus mengembangkan kasus ini untuk memburu pelaku lainnya yang kabur.
#ResidivisCuranmor #MalingDihajarMassa #Lumajang
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.