Kompas TV regional berita daerah

Disambut Positif, Ratusan Penumpang KRL Jalani Tes Swab di Stasiun Bogor

Kompas.tv - 27 April 2020, 13:44 WIB
Penulis : Aleksandra Nugroho

BOGOR, KOMPAS.TV - Dinas Perhubungan Jawa Barat menggelar tes swab massal kepada ratusan penumpang kereta, di Stasiun Bogor, Jawa Barat, Senin (27/4/2020) pagi.

Tes swab ini dilakukan secara random atau acak terhadap pengguna kereta.

Satu per satu penumpang commuter line di Stasiun Bogor ini menjalani tes swab yang dilakuan petugas medis dari Provinsi Jawa Barat dan Kota Bogor.

Tes ini disambut positif penumpang commuter.

Mereka merasa terbantu karena bila melakukan tes mandiri, biayanya mahal.

Menurut Kabid Perkereta-Apian Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Barat, Iskandar, tes swab ini merupakan pertama kali dilakukan dan menarget 350 orang penumpang kereta secara acak.

Penumpang kereta menjadi target, karena selama ini commuterline dianggap sebagai tempat rawan terjadinya penularan Covid-19.

Stasiun Bogor sendiri saat ini sudah melengkapi fasilitas dengan alat pendeteksi suhu.

Sementara pantauan di Stasiun Bogor, Senin (27/4/2020) pagi terlihat ramai.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x