MEDAN, KOMPAS.TV - Memasuki bulan suci Ramadan Gubernur Sumater Utara Edy Rahmayadi meminta masyarakat untuk tidak mudik dan tetap berada di rumah. Hal ini dilakukan untuk menjaga kesehatan keluarga dan mencegah penyebaran covid 19.
Imbauan ini disampaikan Edy dalam pertemuan Operasi Aman Nusa Dua Toba 2020 untuk penanganan covid 19 di GOR Mini Pemprop Sumut Jalan Willem Iskandar Medan, Rabu (22/4).
Permintaan untuk tidak mudik tahun ini disampaikan untuk mengantisipasi dan mengurangi penyebarluasan virus covid 19 ke daerah-daerah lainnya di Sumut. Dalam hal ini warga kota Medan yang daerahnya sudah menjadi zona merah covid 19 diminta untuk menahan diri agar tidak mudik dan tetap di rumah saja. Bagi warga yang terpaksa harus keluar rumah untuk kebutuhan yang penting dimintan agar selalu memakai masker dan menghindari kerumunan warga. (#)
#Warga #Sumut #TidakMudik
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.