BANYUWANGI, KOMPAS.TV - Sebagai orang yang diperbolehkan memegang dan memandikan jenazah pasien corona, mereka khawatir tertular virus corona.
Beragam cara pun mereka lakukan untuk mengusir perasaan takut.
Sebagian orang mungkin akan terkekeh-kekeh melihat video tersebut.
Apalagi setelah tahu, aksi ini dilakukan petugas pemulasaraan jenazah RSUD Blambangan, Banyuwangi, Jawa Timur.
Aksi ini mereka lakukan di sela-sela tugas mulianya mengurus jenazah Covid-19 hingga proses pemakaman.
Tapi, ada pesan haru di balik video menggelitik ini.
Agus Wahyudi bersama empat rekannya mengaku sengaja membuat video untuk mengusir ketegangan dan rasa was-was yang mereka rasakan saat akan mengurus jenazah Covid-19.
Mereka juga ingin memberikan pesan kepada masyarakat untuk tidak takut karena proses pemulasaraan jenazah sudah dilakukan sesuai dengan protokol penanganan jenazah covid-19.
"Kalau untuk PDP kita 5 lapis. Jadi jenazah kita bungkus plastik, kita kasih kafan, bungkus plastik lagi, kita masukkan ke kantong mayat, setelah itu kita pindahkan ke peti, dan petinya kita lem, setelah itu kita paku. Jadi untuk masyarakat jangan merasa takut untuk pemakaman di daerahnya pasien PDP. Karena kita merawat jenazah tersebut sudah sesuai SOP Covid-19," kata petugas jenazah RSUD Blambangan, Agus Wahyudi
Sebelumnya, aksi perawat dalam bermain tiktok juga menarik perhatian warganet.
Belum diketahui lokasi sang perawat ini berada.
Dia memerankan sebagai penyanyi Adele yang sedang konser dan sebagai penonton, peralatan medis yang ada di ruangan.
Tenaga medis memang menjadi garda terdepan dalam penanganan corona di dunia.
Mungkin tak berlebihan, jika sesekali mereka melepas penat di tengah pandemi.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.