Kompas TV video cerita indonesia

Jamu Untuk Para Petugas Medis

Kompas.tv - 30 Maret 2020, 12:59 WIB
Penulis : Theo Reza

SAMARINDA, KOMPASTV - Tim satgas covid-19 Universitas Mulawarman bekerja sama dengan Ikatan Dokter Indonesia Kalimantan Timur produksi jamu peningkat imunitas tubuh untuk pencegahan penularan covid-19.

Menggunakan bahan alam dari tanaman Kalimantan berupa  jahe, kunyit, sambiloto, daun kelor, menir dan madu kelut yang diracik sesuai komposisi oleh para pakar tanaman obat dan dokter yang bergabung dalam satgas covid-19 Unmul ini.

Pihaknya akan memproduksi sebanyak 10 ribu botol bekerja  sama dengan perusahaan jamu swasta untuk di berikan kepada para petugas medis yang saat ini menjadi garda tersepan melawan covid 19.

Hal ini dilakukan lantaran kasus covid-19 semakin banyak, bahkan yang sudah terkonfirmasi positif covid-19 sudah mencapai ribuan.

Untuk itu, pihaknya akan terus melakukan upaya pencegahan penularan virus ini terutama membantu para petugas medis yang menjadi garda terdepan melawan covid-19.

Untuk kasiat dari jamu ini, setelah meminum jamu badan akan terasa segar setelah bangun pagi. namun untuk mengkonsumsi jamu ini di sarankan meminumnya seminggu 3 kali.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x