MALANG, KOMPAS TV - Kepala Bagian Humas Pemerintah Kota Malang, Nur Widianto, mengungkapkan seluruh pasien yang positif terinfeksi virus corona atau Covid-19 di Kota Malang, Jawa Timur, dinyatakan sembuh.
Hal tersebut diketahui setelah satu pasien yang menjalani perawatan menunjukkan negatif Covid-19 setelah dilakukan tes swab. Sementara satu pasien lainnya dinyatakan sembuh secara klinis oleh dokter.
Nur Widianto menuturkan, kedua pasien itu dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah Saiful Anwar (RSSA) Kota Malang dan Rumah Sakit Tentara Soepraoen.
“Satu pasien yang dinyatakan negatif. Sedangkan satu pasien lain masih menunggu hasil swab. Tapi pasien itu sudah dinyatakan sembuh secara klinis oleh tim dokter,” katanya seperti dikutip Kompas.com, Sabtu (28/3/2020).
Baca Juga: Fakta Seputar Seluruh Pasien Positif Corona di Kota Malang Sembuh
Saat ini, Widianto menambahkan, kedua pasien itu sudah dipulangkan dari rumah sakit. Meski begitu, keduanya tetap diminta menjalani isolasi mandiri dengan pengawasan dari pihak Satgas Covid-19 Kota Malang.
“Pasien dibolehkan pulang dan diisolasi mandiri dengan pengawasan ketat,” ujar Widianto.
Artinya, kedua pasien tidak diperbolehkan keluar dari rumah. Mereka diminta menjalankan aktivitasnya dari dalam rumah.
“Semuanya tetap dalam pantauan, dan tetap kita minta untuk isolasi mandiri dulu, artinya aktivitas di rumah saja. Pun demikian dengan kontak erat, dalam hal ini keluarga,” tuturnya.
Sebelumnya, pasien yang dirawat di RSSA Kota Malang dinyatakan positif corona pada Rabu (25/3/2020). Sedangkan pasien yang dirawat di Rumah Sakit Tentara Soepraoen dinyatakan positif corona pada Jumat (27/3/2020).
Sedangkan satu pasien positif lainnya sudah dinyatakan sembuh lebih dulu daripada dua pasien terakhir. Pasien itu juga menjalani perawatan di RSSA Kota Malang.
Dengan demikian, total tiga pasien positif corona di Kota Malang sudah sembuh semua. Namun demikian, Widianto meminta warga tetap waspada dengan mematuhi aturan yang telah dibuat pemerintah.
Baca Juga: Seluruh Pasien Positif Corona di Malang Sembuh, Dengan Cara Isolasi di Rumah
“Kepada warga Kota Malang kembali kami titipkan pesan untuk mematuhi imbauan akan social distancing, activity at home dan physical distancing serta tentunya jaga pola hidup sehat," katanya.
"Karena saudara kita yang dinyatakan sembuh itu juga karena peningkatan secara bertahap akan daya imunnya. Corona bisa disembuhkan, tapi lebih baik dan lebih utama corona tidak hadir pada kita semua.”
Sementara itu, saat ini masih ada pasien dalam pengawasan yang masih menjalani perawatan di Kota Malang sebanyak enam orang.
Dua orang dirawat di Rumah Sakit Lavalette, dua orang di Rumah Sakit Panti Waluyo Sawahan, satu orang di RSUD Kota Malang dan satu orang lagi di Rumah Sakit Prima Husada.
Baca Juga: UPDATE: 701 Pasien Positif Corona di Jakarta, Ini Peta Persebarannya
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.