Kompas TV regional berita daerah

Pelaku Pembunuhan Pengemudi Taksi Daring Di Medan Ditangkap

Kompas.tv - 20 Maret 2020, 09:55 WIB
Penulis : KompasTV Medan

MEDAN, KOMPASTV -  Seorang pengemudi taksi daring di Medan ditemukan tewas di seputaran aliran irigasi di kawasan Tembung.  Korban  dibunuh dua pelaku yang merupakan kakak beradik hanya karena ingin menguasai mobil milik korban.

Kedua pelaku sebelumnya memesan taksi daring yang dikemudikan korban dari kawasan Bandara Internasional Kualanamu menuju kawasan Tembung. Saat tiba di tempat tujuan satu pelaku langsung menjerat leher korban dan pelaku lainnya membunuh korban.

Kasus perampokan ini terungkap setelah rekan korban sesama pengemudi taksi daring membuntuti jejak perjalanan mobil korban melalui aplikasi.

Wakapolrestabes Medan, AKBP Irsan Sinuhaji menyebut salah satu pelaku pada akhirnya tewas usai dianiaya warga saat pelaku berhasil ditangkap. Pelaku mengaku telah merencanakan kasus pencurian yang disertai dengan tindak pembunuhan ini hanya karena ingin menguasai mobil milik korban. Kedua pelaku berniat menggunakan mobil milik korban untuk berangkat ke Batam.

Pelaku sendiri terancam akan dihukum dengan hukuman mati karena dijerat dengan pasal 365 KUHP tentang pencurian yang disertai dengan tindak kekerasan serta pasal 340 KUHP tentang pembunuhan berencana.

#Pembunuh #TaksiDaring #Ditangkap




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x