KOMPAS.TV - Federasi Sepak Bola Eropa (UEFA) akhirnya memutuskan Euro 2020 yang rencananya diadakan pada Juni nanti harus ditunda.
Rencananya turnamen sepak bola antarnegara Eropa itu akan diundur hingga 2021.
Dimundurkannya jadwal Euro 2020 hingga setahun karena banyaknya penundaan kompetisi di liga-liga Eropa.
Baca Juga: Resmi! Liga Primer Inggris Ditunda Antisipasi Corona
Hal itu merupakan imbas dari wabah virus Corona yang melanda belahan dunia.
Penundaan tersebut diputuskan setelah UEFA melakukan pertemuan 55 federasi anggota di Nyon, Swiss, Selasa (17/3/2020) waktu setempat.
“Sangat penting bagi UEFA untuk memimpin proses dan membuat pengorbanan besar. Memundurkan jadwal Euro 2020 memiliki harga besar bagi UEFA, namun kami akan berusaha memastikan tak akan berdampak bagi akar rumput, sepak bola wanita dan pembangunan di 55 negara,” ujar Presiden UEFA, Aleksander Ceferin dilansir Marca.
Baca Juga: Wabah Virus Corona Mengancam, Jepang Ingin Olimpiade 2020 Tokyo Tetap Diadakan
“Tujuan yang melebihi keuntungan menjadi arahan prinsip kami dalam mengambil keputusan ini demi kebaikan sepak bola Eropa secara keseluruhan,” lanjutnya.
Liga-liga besar dunia seperti La Liga, Serie A dan Premier League dihentikan sementara karena virus Corona yang kini mewabah.
Selain Euro 2020, Copa America 2020 yang rencananya diadakan Juni nanti juga diundur ke 2021.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.