KOMPAS.TV - Kekalahan perdana Liverpool di Premier League tentu mengecewakan para pendukung klub kota Merseyside tersebut.
Klub berjulukan The Reds itu secara mengejutkan kalah 0-3 dari Watford pada pekan ke-28 di Vicaragen Road, Minggu (1/3/2020) dini hari WIB.
Hal itu membuat istri seorang pemain Liverpool, Fabinho, menghibur dan menyemangati para pendukung agar tak terpuruk.
Baca Juga: Watford Kalahkan Liverpool, Troy Deeney Akui Lovren Jadi Incarannya
Wanita bernama Rebeca Tavares itu memang menjadi pendukung Liverpool, setelah suaminya bergabung pada musim panas 2018.
Rebeca diketahui selalu menyaksikan pertandingan Liverpool di stadion.
Dia pun tetap menunjukkan moral yang tinggi, meski Liverpool gagal melanjutkan rentetan kemenangannya.
“You Will Never Walk Alone,” cuit perempuan asal Brasil tersebut di akun twitter miliknya.
“Waktunya menunjukkan bahwa kita adalah pendukung terbaik di dunia,” lanjut Rebeca.
Baca Juga: Liverpool Dapat Kekalahan Pertama, Van Dijk: Ini Tak Bisa Diterima
Cuitannya itu dijawab para pendukung untuk mengirimkan foto kedua anjing peliharaannya.
Dia pun membalas dengan memposting dua foto anjing bulldog miliknya.
Pada pertandingan tersebut, dua gol Ismaila Sarr dan Troy Deeney menghentikan rekor 18 kemenangan beruntun Liverpool.
Untungnya, hal itu tak mempengaruhi posisi mereka di puncak klasemen dengan raihan 79 poin.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.