Kompas TV video cerita indonesia

Terus PDKT ke Arab Saudi, Indonesia Yakinkan Bebas Corona

Kompas.tv - 1 Maret 2020, 10:03 WIB
Penulis : Theo Reza

JAKARTA, KOMPASTV - Juru Bicara Wakil Presiden, Masduki Baidlawi mengatakan bahwa saat ini pemerintah tengah meyakinkan otoritas Arab Saudi bahwa Indonesia bebas virus corona.

Harapannya agar penangguhan keberangkatan jemaah yang hendak Umrah tak berlangsung lama.

Baca Juga: Umrah Dihentikan, Agen Travel Rugi Miliaran Rupiah

Pemerintah terus melakukan komunikasi terhadap otoritas Arab Saudi merespons adanya penangguhan keberangkatan jemaah Umrah ke negaranya.

Komunikasi yang dilakukan berupa pendekatan kepada pemerintah Arab Saudi agar proses penangguhan keberangkatan tak berlangsung lama terutama setelah menilik background Indonesia yang sampai saat ini masih selamat dari pasien positif corona.

Baca Juga: Sektor Pariwisata Indonesia Melemah Gara-Gara Corona

Masduki Baidlawi menambahkan pemerintah juga harus meyakinkan jemaah Umrah bahwa hak mereka tidak akan hilang.

Ia mengimbau agar calon jemaah untuk bersabar hingga pada waktu pemerintah Arab mencabut penangguhan tersebut.

“Iya sampai sekarang  masih komunikasi. pemerintah masih melobi agar Indonesia bisa tetap cepat berangkat Umrah. karena belum terbukti Indonesia positif corona,” ujar Masduki Baidlawi.

Baca Juga: Beredar Kabar Arab Saudi Buka Umrah Setelah 14 Hari, Pemerintah: Belum Pasti




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x