JAKARTA, KOMPAS.TV - Hasil survei Indo Barometer baru-baru ini, menempatkan Basuki Tjahaja Purnama sebagai Gubenur DKI paling berhasil atasi banjir.
Menanggapi survei ini, Fraksi Gerindra DPRD DKI Jakarta menjadikan hal ini sebagai masukan bagi Anies Baswedan.
Menanggapai hasil Survei Indo Barometer soal penanganan banjir DKI Jakarta, Fraksi PDI Perjuangan DPRD DKI Jakarta menilai hasil survei itu sudah sesuai fakta.
Anggota DPRD DKI Jakarta, Ida Mahmudah menyatakan sejumlah wilayah DKI Jakarta yang selama ini tak terkena banjir, di masa kepemimpinan Anies Baswedan dibanding masa pemerintahan Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.
Sementara itu, Fraksi Gerindra menyatkan hasil survei Indo Barometer soal penanganan banjir dijadikan bahan evaluasi terhadap penanganan banjir yang dilakukan Pemprov DKI Jakarta.
Dalam survei yang baru dirilis Indo Barometer ini, Basuki Tjahaja Purnama dianggap sebagai Gubernur DKI Jakarta yang paling berhasil tangani banjir dengan persentasi 40 persen, sedangkan Joko Widodo dengan persentasi 25 persen dan Anies Baswedan 4,1 persen.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.