Kompas TV nasional kompas siang

Jelang Fit and Proper Test, Putra Sulung Jokowi Gibran Rakabuming Yakin Lolos

Kompas.tv - 10 Februari 2020, 13:15 WIB
Penulis : Merlion Gusti

SOLO, KOMPAS.TV - Putra sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming dijadwalkan mengikuti "Fit and Proper Test" atau uji kelayakan dan kepatutan bagi Calon Kepala Daerah kota Solo di kantor DPP PDI Perjuangan, Jakarta.

Selain Gibran Rakabuming, DPP PDI Perjuangan juga mengundang Wakil Wali kota Solo Achmad Purnomo.

Gibran Rakabuming dan Achmad Purnomo bersaing untuk mendapatkan tiket maju ke Pilwalkot Solo di Pilkada serentak 2020 mendatang.

Uji kelayakan dan kepatutan yang rencananya digelar pada Senin siang ini, bisa menentukan langkah keduanya dalam mendapat restu ketua umum PDI Perjuangan, Megawati Sukarnoputri.

Panitia fit and proper test, Andang Wahyu Triyanto mengatakan, Gibran ditanya lebih dari 15 pertanyaan seputar kesiapannya maju sebagai calon wali Kota Solo. 

"Pertanyaannya banyak. Lebih dari 15 pertanyaan. Cuma dari dalam pertanyaan ini berkembang tergantung bagaimana respons Mas Gibran," kata Andang.


Andang menyatakan, pertanyaan yang diajukan ke Gibran sebenarnya normatif, berkisar pada modal Gibran maju dalam kontestasi Pilkada 2020. 

"Jadi normatif saja. Pembicarannya mengalir menggali potensi, pemikiran, persiapan, strategi bakal calon. Kemudian kesiapan psikologi, fisik, material, dan non-material dalam memenangkan pilkada," ujar Andang. 

Andang menilai, sosok Gibran merupakan figur yang cerdas, berprinsip, dan memiliki visi yang kuat. 

"Sebagai generasi milenial, sangat bagus dan punya potensi," kata Ketua PDI-P Kabupaten Jepara tersebut.

Sebelumnya, usai mengikuti fit and proper test di ruangan tertutup, Gibran yang mengenakan kemeja merah membeberkan alasannya maju sebagai bakal calon wali Kota Solo.
 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x