Kompas TV nasional kompas petang

Pelatih Baru Timnas Shin Tae Yong Resmi Diperkenalkan

Kompas.tv - 28 Desember 2019, 19:48 WIB

PSSI memperkenalkan pelatih baru timnas senior. Ia adalah Shin Tae Yong, pelatih asal Korea Selatan. Pemilihan Shin Tae Yong berdasarkan mekanisme dan masukan dari departemen teknik PSSI, serta sejumlah pelatih.

Shin Tae Yong diperkenalkan di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat. Sebelum melatih Timnas Indonesia, Tae Yong adalah pelatih Korea Selatan di Piala Dunia 2018 Rusia. Ia mengaku bersedia melatih Indonesia, karena melihat harapan akan masa depan timnas. Tae Yong juga menyatakan sudah menonton sejumlah pertandingan timnas senior dan U-22.

Ketua Umum PSSI, Mohamad Iriawan menyatakan, pemerintah juga mendukung atas dipilihnya Shin Tae Yong sebagai pelatih baru timnas. Dukungan itu agar Indonesia punya prestasi baik saat piala dunia U-20 tahun 2021, yang berlangsung di tanah air.

Dengan berbagai pertimbangan dan masukan dari departemen teknik PSSI dan sejumlah pelatih, Shin Tae yong akhirnya ditunjuk sebagai manajer dan pelatih baru timnas senior. Nama pelatih asal Korea Selatan ini memang dalam beberapa bulan terakhir, santer disebut akan menggantikan Simon MC Menemy.

Shin Tae Yong berpengalaman melatih Korea Selatan di Piala Dunia 2018. Meski korsel tidak lolos dari penyisihan grup, saat itu mereka bisa mengalahkan juara bertahan jerman 2-0. Selain itu ia juga pernah melatih korsel U-23 dan U-20. Serta melatih di klub Seongnam FC.

Harapan besar kepada Shin Tae Yong disampaikan sejumlah pelatih klub tanah air. Sentuhan Shin Tae Yong diharapkan mengubah pola permainan timnas, dan tentunya harapan akan hadirnya prestasi.

Awal tahun depan, Shin Tae Yong akan mulai melatih Timnas Senior Indonesia. Laga terdekatnya adalah kala Tim Garuda melakoni kualifikasi Piala Dunia 2022 melawan Thailand, bulan Maret nanti.

#ShinTaeYong #PelatihTimnas #TimnasIndonesia 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x