Final sepak bola Sea Games 2019 antara timnas U-23 dengan Vietnam pada Selasa malam (10/12/2019) berlangsung di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina.
Akhirnya timnas U-23 Indonesia harus mengakui keunggulan Vietnam.
Timnas Vietnam unggul 3-0 dari tim Garuda Muda Indonesia.
Di menit ke 90 lebih itu wasit menyempritkan pluitnya tanda pertandingan berakhir.
Kedua tim itu sukses melewati enam laga untuk sampai ke partai puncak Sea Games 2019.
Indonesia mengoleksi lima kemenangan dan satu kekalahan, sedangkan Vietnam mencatatkan lima kemenangan dan satu hasil imbang.
Satu-satunya kekalahan yang dialami Indonesia ketika melawan Vietnam pada laga fase grup SEA Games 2019, 1 Desember silam.
Kala itu, Garuda Muda - julukan timnas U23 Indonesia - dipaksa menyerah dengan skor 1-2.
Hingga akhirnya, Vietnam lolos ke semifinal berstatus sebagai juara Grup B dengan raihan 13 poin.
Sementara Indonesia lolos ke semifinal sebagai runner-up dengan koleksi 12 poin.
Di semifinal, Indonesia berhasil menumbangkan Myanmar dengan skor 4-2, sedangkan Vietnam menang telak, 4-0, atas Kamboja.
Indonesia dan Vietnam sama-sama mengumpulkan 21 gol dari enam laga yang telah dilalui di SEA Games 2019.
Saat itu, kedua tim juga sama-sama kebobolan empat gol.
Tetapi Indonesia lebih diunggulkan ketimbang Vietnam dalam hal catatan clean sheet di SEA Games 2019.
Garuda Muda mencatakan empat clean sheet, sedangkan Vietnam tiga.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.