Kompas TV nasional sapa indonesia

Waspada Kejahatan Seksual Terus Bereskalasi

Kompas.tv - 20 November 2019, 14:30 WIB
Penulis : Reny Mardika

Dalam beberapa hari terakhir, marak kasus kejahatan yang timbul akibat perilaku ganjil. Sebut saja kasus penyiraman air keras. Pelaku merupakan pemuda berusia 29 tahun, yang meneror di tiga lokasi terpisah wilayah Jakarta Barat. Setelah ditangkap, polisi mengungkap tersangka, sang pelaku tunggal, pada rilis kasus di Mapolda Metro Jaya, Sabtu 16 November lalu.

Viandra Yuniko, yang sehari-harinya bekerja sebagai tukang service ac, ditangkap polisi berkat rekaman kamera pemantau di lokasi kejadian, juga berkat keterangan sejumlah korban dan saksi.

Pelaku menyiram cairan kimia racikan sendiri, berupa air soda api, ke sembilan korban. Aksi ini disebut akibat frustrasi, karena tidak mendapat perhatian keluarga.
Meski negatif mengonsumsi alkohol, hingga kini polisi masih mendalami motif pelaku, dan berencana melakukan rekonstruksi besar di tempat kejadian, menghadirkan para korban.

Kasus kejahatan perilaku ganjil yang membuat geger, adalah kasus pelemparan sperma, di Tasikmalaya Jawa Barat.

Sang pelaku, masih menjalani pemeriksaan di Polres Tasikmalaya Kota. Polisi masih berupaya mengungkap motif pelaku melakukan teror pelecehan terhadap para korban.

Perilaku ganjil yang menyebabkan tindak kejahatan, meresahkan warga. Sudah banyak korban, namun hingga kini polisi masih mendalami motif pelaku yang berbuat tak senonoh. Apakah ini ada kaitannya dengan gangguan kejiwaan pelaku?

Dialog waspada kejahatan perilaku ganjil, akan dibahas bersama Psikolog, Reza Indragiri, dan ada Kabag Ops Polres Kota Tasikmalaya, Kompol Shohet, langsung dari Tasikmalaya Jawa Barat.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x