Sejumlah kementerian menggelar rapat koordinasi untuk pertama kalinya. Pertemuan membahas perkembangan 5 destinasi pariwisata prioritas khususnya untuk menarik investor yang masuk ke Indonesia.
Rapat koordinasi ini menjadi maping pertama dalam pengembangan perekonomian Indonesia seperti yang dicita-citakan Presiden Joko Widodo.
Dengan melibatkan Kementerian PUPR, Kementerian BUMN, Kementerian Pariwisata, Kementerian Perhubungan dan BKPM. Kelimanya dilibatkan dalam sinergitas peningkatan 5 destinasi wisata yang akan menjadi prioritas di Indonesia. Lima destinasi wisata yang dijadikan prioritas antara lain Mandalika, Borobudur, Danau Toba, Labuan Bajo dan Likupang.
#KabinetIndonesiaMaju #RapatKementerian #Pariwisata
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.