SEMARANG, KOMPAS.TV - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno meminta polisi menindak tegas terkait adanya indikasi calo dan penipuan tiket konser Coldplay.
Konser band asal Inggris yang akan digelar November mendatang itu telah menarik animo peminat musik.
Dengan tingginya permintaan tiket konser Coldplay, hal tersebut lantas dimanfaatkan oleh sejumlah pihak untuk menjadi calo hingga modus penipuan.
Demi meminimalisir hal tersebut, Sandiaga mengatakan saat ini kementerian sedang berkoordinasi dengan aparat penegak hukum untuk melakukan tindakan tegas.
"Agar kepolisian bisa menindak tegas," ujarnya saat ditemui di Balai Kota Semarang dikutip dari Kompas.com, Jumat (19/5/2023).
Selain itu, Sandiaga juga meminta masyarakat yang ingin mendapatkan tiket konser Coldplay agar membeli dari sumber yang kredibel demi menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
"Kepada masyarakat saya imbau untuk hati-hati. Beli tiket Coldplay yang valid bukan abal-abal," ucapnya.
Baca Juga: Sandiaga Imbau Masyarakat Beli Tiket Coldplay Lewat Jalur Resmi Promotor
Lebih lanjut, Sandiaga juga mengungkapkan sedang berusaha untuk melakukan negosiasi agar band Coldplay bisa menambah hari untuk manggung di Indonesia mengingat banyaknya antusiasme masyarakat.
Apalagi menurut promotor, peminat konser Coldplay sangat tinggi karena ada 1,5 juta kunjungan ke website yang ingin membeli tiket.
Dengan antusiasme yang disebut sebagai terbanyak dalam sejarah konser Coldplay, Sandiaga pun berharap Chris Martin dan kawan-kawan bersedia menambah satu hari jadwal manggungnya di Indonesia.
"Berdoa agar bisa nambah, paling tidak satu hari," ujarnya.
"Ada 1,5 juta yang mengunjungi website untuk pesan tiket," ungkap dia.
"Jadi karena satu hari kurang, saya ingin berupaya untuk mengajak Coldplay nambah satu hari lagi," ucap Sandiaga.
Baca Juga: Gunakan 'Jastip', 14 Orang Jadi Korban Penipuan Tiket Konser Coldplay
Sumber : Kompas.com
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.