Kompas TV regional berita daerah

Dedi Mulyadi Dimintai Klarifikasi Soal Pengunduran Diri ke Ketum Golkar Airlangga

Kompas.tv - 18 Mei 2023, 14:02 WIB
Penulis : Kompastv Lampung

JAKARTA, KOMPAS.TV –  Wakil Ketua Umum Partai golkar Ahmad Doli Kurnia hingga saat ini Golkar belum menerima secara resmi surat pengunduran resmi dari Dedi Mulyadi.

Partai Golkar meminta agar Dedi melakukan klarifikasi langsung di hadapan Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto.

“Kami mendapatkan surat pengunduran diri itu dari edaran media, Golkar punya mekanisme soal mengundurkan diri rapat yang dilakukan DPP kami mengundang untuk hadir dan minta klarifikasi untuk disampaikan langsung ke Ketum,”kata Wakil Ketua Umum Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia.

Hal ini menyebabkan Partai Golkar belum mencabut data pencalegan dari 580 nama kader yang didaftarkan Golkar ke KPU.

“Sampai sekarang data untuk pencalonan tidak dicabut dan kami telah sampaikan ke KPU, jadi kelengkapan persyaratan bakal caleg untuk Partai Golkar tersimpan dan tidak ditarik,”jelas Doli.

Video Editor: Rengga




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x