Kompas TV TALKSHOW kode

Bipolar Disorder Semakin Parah, Bullying Sangat Pengaruh? | Podcast KODE

Kompas.tv - 22 Mei 2023, 16:10 WIB
Penulis : Prayogi Haro

JAKARTA, KOMPAS.TV - Dibully oleh teman-temannya saat menduduki bangku sekolah SMP (Sekolah Menengah Pertama), Yovania mahasiswi UI mengatakan bahwa penyakit Bipolar Disorder yang ia derita semakin parah dan terlihat saat itu. Ia juga merupakan anak broken home sejak kecil. 

Diolok-olok mirip kuda, foto Yovania yang sedang melet disandingkan dengan foto kuda yang sedang melet juga. Selain dibully secara langsung ia juga mengalami cyberbullying sampai dibilang mirip setan Jepang oleh banyak fake account, karena foto dirinya yang dianggap dandanannya menor dibagikan di sosial media tanpa seizin Yovania.

Tak bisa melawan sampai mogok sekolah, Yovania langsung mengadu pada ibunya, namun ibunya malah menganggap bahwa yang Yovania alami itu hanya lelucon biasa anak-anak. Ibu Yovania sampai datangi sekolahnya memastikan apa yang terjadi oleh anaknya di sekolah, namun teman Yovania tak ada yang jujur dan guru pun tak menganggap ada hal yang terjadi.

Hai! Saksikan selengkapnya dalam Podcast KODE Eps. “ORANG TUA CERAI SAMPAI DIBULLY MASUK RSJ” Di kanal Youtube KompasTV.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x