PHNOM PENH, KOMPAS.TV - Pelatih Timnas U-22 Thailand, Issara Sritaro tidak bisa menyembunyikan rasa kecewa terhadap pihaknya yang melakukan keributan dengan tim Indonesia, Selasa (16/5/2023).
Sritaro bahkan ingin meminta maaf kepada Indra Sjafri, pelatih Timnas U-22 Indonesia, terkait insiden yang terjadi di lapangan.
Insiden tersebut melibatkan staf dan pemain Thailand yang disebut-sebut bertindak brutal terhadap pemain Indonesia.
Media Vietnam, Soha.vn, melaporkan bahwa Sritaro tampak stres melihat perilaku buruk pemain dan stafnya.
Baca Juga: Kata Media Asing soal Indonesia vs Thailand: Pertandingan yang Gila, Penantian 32 Tahun Berakhir!
Meskipun Sritaro menegaskan bahwa tindakan yang dilakukan oleh kedua tim adalah untuk mempertahankan harga diri dan kepentingan masing-masing, ia sadar bahwa ia tidak dapat berbuat banyak untuk mencegah insiden tersebut.
"Saya hanya berharap para pemain bisa mengatasi kekalahan ini. Mereka harus lebih berkembang dari kekalahan seperti ini," ucap Sritaro dikutip dari Soha, Rabu (17/5/2023).
"Semuanya masih (bertindak seperti) bocah dan perlu belajar mengendalikan diri, tidak peduli bagaimana situasinya," tuturnya.
Baca Juga: Penuh Drama, Ini Kilas Balik Timnas Indonesia U-22 Raih Emas SEA Games
"Saya juga ingin meminta maaf kepada pelatih Indra Sjafri karena membiarkan pemain saya bertindak tanpa berpikir," kata Sritaro.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.