Kompas TV olahraga sports

Update Jadwal dan Perolehan Indonesia di SEA Games 2023 Hari Ini 15 Mei, Sudah Capai 70 Emas

Kompas.tv - 15 Mei 2023, 10:35 WIB
update-jadwal-dan-perolehan-indonesia-di-sea-games-2023-hari-ini-15-mei-sudah-capai-70-emas
Lifter muda Indonesia Muhammad Husni berpose usai memenangkan medali perunggu pada cabang angkat besi 55 kg putra di SEA Games 2023 Kamboja, Sabtu (13/5/2023). (Sumber: ANTARA/Arnidhya Nur Zhafira)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Desy Afrianti

PHNOM PENH, KOMPAS.TV - Kontingen Indonesia telah berhasil melewati target yang dibebankan di SEA Games 2023.

Memiliki target 60 emas, kontingen Indonesia saat ini telah memiliki capaian 70 medali emas.

Pencapaian itu membuat Indonesia berhasil melewati Kamboja, dan naik ke posisi ketiga klasemen sementara perolehan medali.

Baca Juga: Cerita Randy tentang Perjuangan Timnas Golf Raih Dua Medali di SEA Games 2023

Meski begitu, Indonesia masih berpeluang menambah pundi-pundi medalinya pada hari ini, Senin (15/5/2023).

Salah satunya, dari cabang bulu tangkis, di mana Indonesia mengirimkan semua wakilnya di empat kategori.

Selain itu di sepak takraw, Indonesia juga mengirimkan wakil di final double event putra, yang akan melawan Malaysia.

Baca Juga: Jadwal Bulu Tangkis SEA Games 2023 Hari Ini: 9 Wakil Indonesia Tampil di Semifinal

Di angkat besi, tiga wakil Indonesia juga bakal bertanding pada putran final.

Sementara di voli pantai, tim putra dan putri Indonesia akan berlaga di semifinal.

Tim putra bakal melawan Filipina, sedangkan tim putri menghadapi Vietnam.

Jadwal Tim Indonesia di SEA Games 2023

Polo Air

Putra: Indonesia vs Thailand (09.30 WIB)

Jet Ski

Rubaout Stock: Aqsa Sutan, Aero Sutan (09.30 WIB)

Ski 1.500 Stock: Mohammad Fadlan Usman (11.10 WIB)

Ski Lite: Mohammad Fadlan Usman (13.30 WIB)

Runabout 1.100 Stock: Rafa Hisyam Mulia Miza, Deepta Fadhilah Nurfaizi (14.10 wib)

Endurance Runabout Open:Aqsa Sutan, Aero Sutan

Sepak Takraw

Final Double Event putra: Indonesia vs Malaysia (09.00 WIB)

Double putri: Indonesia vs Myanmar (10.00 WIB)

Quadrant putra: Indonesia vs Vietnam (11.00 WIB)

Quadrant putri: Indonesia vs Vietnam (15.00 WIB)

Quadrant putra: Indonesia vs Singapura (16.00 WIB)

Quadrant putri: Indonesia vs Vietnam (17.00 WIB)

Bulu Tangkis

Semifinal ganda campuran: Rehan Naufal Kusharjanto/Losa Ayu Kusumawati vs Ratchapol Makkasasithorn/Chasinee Korerap (Thailand) (13.00 WIB)

Semifinal tunggal putra: Christian Adinata vs Leong Jun Hao (Malaysia) (13/30 WIB)

Semifinal tinggal putri: Komang Ayu Cahya Dewi vs Lalinrat Chiawan (Thailand) (13.30 WIB)

Semifinal ganda putri: Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahya Pratiwi vs Lee Xin Jie/Low Yeen Yuan (Malaysia) (14.00 WIB)

Semifinal tunggal putri: Ester Narumi Tri Wardoyo vs Supanida Katethong (Thailand) (14.00 WIB)

Semifinal tunggal putra: Chico Aura Dwi Wardoyo vs Lee Shun Yang (Malaysia) (14.30 WIB)

Semifinal ganda putri: Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose vs Cheng Su Hui/Cheng Su Yin (Malaysia) (14.30 WIB)

Semifinal ganda putra: Mohammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Peeratchai Sukphun vs Pakkapon Teeraratsakui (Thailand) (15.00 WIB)

Semifinal ganda putra: Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Nge Joo Jie/Johann Prajogo (Singapura)

Angkat Besi

Final 65kg putri: Tsabitha Alfiah Ramadani (10.00 WIB)

Final 81kg puta: Rahmat Erwin Abdullah (12.00 WIB)

Final 71kg putri: Restu Anggi (14.00 WIB)

Traditional Boat Race

12 Crew Open 800 (09.45 WIB)

5 Crew U24 800 putra (10.30 WIB)

12 Crew 800 campuran (11.15 WIB)

Voli Pantai

Semifinal putra: Indonesia vs Filipina (09.50 WIB)

Semifinal putri: Indonesia vs Vietnam (13.00 WIB)

Tenis Meja

Tunggal putra: Hafidh Nuur Annafi vs Anane Vongs (Laos) (10.00 WIB)




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x