MEDAN, KOMPASTV - Salah satu tersangka dalam kasus penganiayaan Ken Admiral, AKBP Achiruddin Hasibuan mengaku telah meminta maaf pada keluarga korban.
Hal tersebut disampaikan Achiruddin usai menjalani rekonstruksi penganiayaan di Mapolda Sumut.
“Saya sudah minta maaf sejak awal, mohon maaf oomnya. Saya enggak usah sebut nama,” ungkap Achiruddin, Senin (8/5).
“Saya sudah chating beberapa kali. Mungkin ada 20 kali saya chating,” ucapnya.
Ia pun mengaku proses hukum yang kini ia hadapi sudah menjadi jalan Tuhan.
“Ya enggak apa apa lah, ini sudah jalan Allah semua ini. Pasti ini yang terbaik dikasih Allah,” ungkapnya.
AKBP Achiruddin Hasibuan dan anaknya, Aditya Hasibuan dihadirkan dalam rekonstruksi penganiayaan Ken Admiral di Mapolda Sumut, Senin (8/5).
Aditya merupakan tersangka penganiayaan Ken Admiral, yang videonya viral beredar. Sang ayah, AKBP Achiruddin Hasibuan pun terseret karena diduga membiarkan aksi penganiayaan.
Video Editor: Febi Ramdani
Baca Juga: Momen AKBP Achiruddin Emosi dan Protes di Tengah Rekonstruksi Penganiayaan Ken Admiral
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.