JAKARTA, KOMPAS TV - Mantan Ketua Umum Partai Hanura Wiranto mengatakan, pihaknya menyerahkan 100 nama rekannya di Partai Hanura ke PPP.
Nama-nama tersebut langsung diserahkan Wiranto kepada Plt Ketua Umum Mardiono di kantor DPP PPP, Jakarta Pusat, Senin (1/5/2023).
Baca Juga: Bertandang ke Markas PPP, Wiranto Bakal Serahkan Ekso Kader Hanura ke Mardiono
Wiranto menjelaskan, seluruh rekannya itu sudah keluar dari Partai Hanura, tapi masih menjalin hubungan baik dengan dirinya.
"100 lebih yang saya anggap punya potensi untuk terus berjuang dalam politik. Kemudian, saya ajak berbincang-bincang dan ternyata pilihannya jatuh di Partai Persatuan Pembangunan," kata Wiranto di kantor DPP PPP, dikutip dari Kompas.com.
"Secara resmi, Pak Ketua Umum, saya serahkan anggota-anggota saya kepada Bapak untuk dapat dididik, dapat direkrut, dan dimatangkan untuk kelak menjadi para pemimpin-pemimpin yang berguna untuk bangsa dan negara," sambungnya.
Mantan panglima ABRI ini meyakini, langkah para sahabatnya tersebut menambah kekuatan PPP dalam menghadapi Pemilu 2024.
"Di daerah juga akan ada suatu gerakan yang sama di mana JW Club ini, Jenderal Wiranto Club ini, akan mengikuti saudara-saudaranya yang hari ini telah melakukan suatu deklarasi untuk masuk ke keluarga besar Partai Persatuan Pembangunan," kata Wiranto.
Meski begitu, Wiranto memastikan tidak akan bergabung ke partai politik dalam waktu dekat karena memilih fokus mengerjakan tugasnya sebagai Ketua Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres).
Baca Juga: Sama-sama Dukung Ganjar Pranowo Bacapres 2024, PPP Temui PDIP
"Saya tahu bahwa ke depan nanti suasana tidak ringan yang dihadapi seorang Kepala Negara, maka saya sementara akan tetap berkonsentrasi untuk membantu Presiden," ujarnya.
Sumber : Kompas.com
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.