Kompas TV video vod

Puncak Arus Mudik, 1.500 Calon Penumpang Berdesakan di Pelabuhan Ahmad Yani Ternate | 17 April 2023

Kompas.tv - 18 April 2023, 13:47 WIB
Penulis : Aisha Amalia Putri

TERNATE, KOMPAS.TV - Puncak arus mudik diperkirakan telah terjadi di Pelabuhan Ahmad Yani, Ternate, Maluku Utara.

1.500 calon penumpang berdesakan di pintu keberangkatan.

Pada Senin (17/04) malam, calon penumpang berdesasakan berebut naik ke kapal.

Petugas menerapkan sistem buka tutup agar tidak terjadi penumpukan antrean panjang saat naik ke atas kapal.

Calon penumpang berasal dari sejumlah kabupaten, kota di Maluku Utara mereka memilih mudik pada pelayaran terakhir, dengan alasan menyesuaikan dengan izin cuti dari tempat bekerja mereka dan sebagian tidak mendapat tiket pada pelayaran sebelumnya.

Baca Juga: Pemudik Masih Gunakan Motor Meskipun Sudah Dilarang, Ini Pesan dari Menparekraf Sandiaga Uno!


 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x