Kompas TV regional bali nusa tenggara

Pelabuhan Padangbai Siap Layani Pemudik

Kompas.tv - 12 April 2023, 13:59 WIB
Penulis : KompasTV Dewata

KARANGASEM, KOMPAS TV - Menjelang arus mudik tahun ini pihak PT.ASDP Pelabuhan Penyeberangan Padangbai Kecamatan Manggis Kabupaten Karangasem Bali, akan operasikan 20 unit kapal dengan dua dermaga, serta menyiagakan beberapa kapal ekstra.

Hal tersebut dilakukan untuk mengantisipasi terjadi penumpukan pemudik yang akan menyeberang dari Pelabuhan Padangbai menuju Pelabuhan Lembar, Nusa Tenggara Barat.

Menyusul perkiraan terjadi peningkatan jumlah pemudik di pelabuhan penyeberangan padangbai mencapai 130 persen di banding tahun lalu.

Supervisi jaga ASDP Padangbai mengungkapkan, dengan terjadinya peningkatan, otomatis juga penambahan jumlah persediaan tiket namun untuk saat ini pembelian tiket menggunakan aplikasi tidak lagi menggunakan tiket manual. Selain itu juga melakukan perawatan fasilitas pelabuhan sehingga nantinya Pelabuhan Padangbai sudah siap melayani pemudik.

Dengan adanya penambahan kapal dan perbaikan fasilitas pelabuhan ini diharapkan bisa mengurangi trafik perjalanan mudik, mengingat puncak arus mudik di Pelabuhan Padangbai terjadi pada H-3.

 

 

 

 

 

 

 

#pelabuhanpadangbai  #arusmudik  #lebaran1444H




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x