Kompas TV internasional kompas dunia

India Bakal Kalahkan China Jadi Negara dengan Populasi Terbesar di Dunia, Kapan Tepatnya?

Kompas.tv - 12 April 2023, 02:05 WIB
india-bakal-kalahkan-china-jadi-negara-dengan-populasi-terbesar-di-dunia-kapan-tepatnya
India akan melampaui jumlah penduduk China pada bulan ini. Atau mungkin pada bulan Juli. Atau, mungkin ini sudah terjadi? Perhitungan matematika dari sejumlah survei, serta catatan kelahiran dan kematian, memperkirakan India akan melampaui China pada pertengahan April tahun ini. Namun, demografer memperingatkan, kesimpulan perlu diambil dengan hati-hati karena angka-angka tersebut masih kabur dan dapat direvisi. (Sumber: AP Photo)
Penulis : Edwin Shri Bimo | Editor : Vyara Lestari

BANGALURU, KOMPAS.TV - India akan melampaui jumlah penduduk China pada bulan ini. Atau mungkin pada bulan Juli. Atau, mungkin ini sudah terjadi? 

Seperti laporan Associated Press, Selasa (11/4/2023), demografer tidak yakin secara pasti kapan India akan mengambil gelar sebagai negara dengan jumlah penduduk terbanyak di dunia karena mereka mengandalkan perkiraan untuk membuat tebakan terbaik mereka. Namun, mereka tahu bahwa itu akan terjadi segera, jika belum terjadi saat ini.

China memiliki jumlah penduduk terbesar di dunia sejak setidaknya tahun 1950, saat data populasi Perserikatan Bangsa-Bangsa dimulai.

Baik China maupun India memiliki lebih dari 1,4 miliar penduduk, dan bersama-sama mereka menyumbang lebih dari sepertiga dari total 8 miliar penduduk dunia.

“Sebenarnya, tidak ada cara bagi kita untuk mengetahui secara pasti kapan India akan melampaui China,” kata Bruno Schoumaker, seorang demografer di Université catholique de Louvain di Belgia. “Ada beberapa ketidakpastian, tidak hanya tentang populasi India, tetapi juga populasi China.”

Tetapi Kapan India akan Jadi Negara Berpenduduk Paling Banyak di Dunia?

Perhitungan matematika dari sejumlah survei, serta catatan kelahiran dan kematian, memperkirakan India akan melampaui China pada pertengahan April tahun ini. Namun, demografer memperingatkan, kesimpulan perlu diambil dengan hati-hati karena angka-angka tersebut masih kabur dan dapat direvisi.

“Ini hanya perkiraan kasar, tebakan terbaik,” kata Patrick Gerland, kepala bagian perkiraan dan proyeksi populasi di PBB di New York.

Tidak lama yang lalu, India tidak diharapkan akan menjadi negara dengan populasi terbanyak sampai akhir dekade ini. Namun, timing tersebut telah dipercepat oleh penurunan tingkat fertilitas China, dengan keluarga yang memiliki sedikit anak.

Baca Juga: Resesi Populasi Semakin Nyata di Asia, Bagaimana dengan Indonesia?

India akan melampaui jumlah penduduk China pada bulan ini. Atau mungkin pada bulan Juli. Atau, mungkin ini sudah terjadi? Perhitungan matematika dari sejumlah survei, serta catatan kelahiran dan kematian, memperkirakan India akan melampaui China pada pertengahan April tahun ini. Namun, demografer memperingatkan, kesimpulan perlu diambil dengan hati-hati karena angka-angka tersebut masih kabur dan dapat direvisi. (Sumber: AP Photo)

Bagaimana Menghitungnya?

Demografer di Divisi Populasi PBB membuat perkiraan berdasarkan proyeksi dari berbagai sumber data untuk mendapatkan angka demografi yang paling terbaru.

Pembaruan terakhir untuk data yang digunakan untuk perhitungan ini untuk India dan China adalah Juli 2022, kata Sara Hertog, seorang petugas urusan populasi PBB di New York.

Demografer kemudian menggunakan teknik statistik untuk menyimpulkan kapan populasi India telah melampaui China, menurut Stuart Gietel-Basten, seorang profesor di Universitas Sains dan Teknologi Khalifa di Abu Dhabi.

“Kenyataannya, tentu saja, bahwa perkiraan ini hanya sebatas itu,” kata Gietel-Basten. “Namun, setidaknya mereka didasarkan pada metodologi yang relatif solid dan konsisten.”

Dari Mana Asal Angka-Angka Tersebut?

Dasar dari angka-angka kedua negara ini adalah sensus, atau penghitungan penduduk per kepala, yang dilakukan setiap dekade.




Sumber : Associated Press




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x