Kompas TV regional jawa timur

Pemkab Jember Distribusikan Bantuan Beras Cadangan Pemerintah Pusat

Kompas.tv - 10 April 2023, 20:06 WIB
Penulis : KompasTV Jember

JEMBER, KOMPAS.TV - Bupati Jember Jawa Timur Hendy Siswanto menyalurkan bantuan beras kepada warga di 31 kecamatan. Total ada 217 ribu paket bantuan dengan rincian satu keluarga mendapat 10 kilogram beras.

Penyaluran bantuan beras cadangan pemerintah, salah satunya di gelar di Kelurahan Jember Kidul Kecamatan Kaliwates Kabupaten Jember, pada Sabtu (8/4/2023). Setiap keluarga penerima manfaat mendapatkan bantuan beras sebesar 10 kilogram. Untuk mendapatkan bantuan beras, warga cukup menunjukkan kartu tanda penduduk dan telah didata oleh dinas sosial.

Hendy Siswanto mengatakan bahwa bantuan itu berasal dari program pemerintah pusat sebagai upaya untuk mengendalikan inflasi dan menjaga ketahanan pangan. Pemkab Jember mendapat bantuan beras cadangan sebesar 217 ribu paket beras dari cadangan beras pemerintah pusat tahun 2022.

Baca Juga: Pemkab Jember Gelar Pasar Murah Ramadhan di Alun-Alun

Bantuan itu disambut antusias oleh warga karena dapat meringankan kebutuhan mereka di saat ramadhan.

Distribusi bantuan beras dilakukan berdasarkan data Dinas Sosial Kabupaten Jember, yang diteruskan kepada PT Pos Indonesia sebagai pihak yang bertugas mendistribusikan.

 

#bantuan #berascadangan #pemkabjember #pemerintahpusat




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x