KOMPAS.TV - Gubernur Bali I Wayan Koster enggan buka suara soal pembatalan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20.
Sebelumnya koster menolak keikutsertaan timnas Israel untuk bertanding di Bali.
Gubernur Bali enggan memberikan tanggapan saat ditanya wartawan setelah menghadiri perayaan hari jadi Kota Singaraja, Kamis (30/03/23) kemarin.
Usai acara, Wayan Koster bergegas masuk mobil dinas dan meninggalkan tempat acara.
Dalam keterangan tertulisnya Wayan Koster menegaskan penolakannya terhadap timnas Israel terkait dengan konflik Israel dan Palestina.
Baca Juga: Gantikan Indonesia, Argentina Ajukan Diri sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U-20
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.