JAKARTA, KOMPAS.TV - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dianggap melakukan blunder lewat sikapnya yang menolak Timnas Israel berlaga di Piala Dunia U20 2023.
Alih-alih ingin menaikkan elektabilitas, pengamat politik Ujang Komarudin menyebut sikap Ganjar tersebut sebagai sebuah blunder.
“Nah, sekarang Ganjar menolak gitu ya, maksudnya ingin dapat efek elektoral dari penolakan itu, tapi fakta dan kenyataannya banyak komentar negatif terhadap Ganjar," ujar Ujang, Rabu (29/3/2023) dilansir dari Tribunnews.
"Semestinya, posisi dia seperti gubernur yang lain, taat pada pemerintah pusat. Tapi, penolakan Ganjar bertentangan dengan Jokowi.”
Baca Juga: Ketua DPP PDIP ke Presiden Jokowi: Piala Dunia U-20 Tak Mungkin Dipisahkan dari Politik
“Ya itulah risiko ketika Ganjar sebagai Kepala Daerah, semestinya mendukung pemerintah pusat tapi malah menolak gitu. Semua ada plus minusnya, lah, negatif buruknya, tapi apa yang disampaikan Ganjar blunder kepada dirinya. Bukannya dapat elektoral, malah dapat tentangan dari masyarakat juga,” tutur Ujang.
Seperti diketahui, Ganjar dan Gubernur Bali I Wayan Koster menolak kehadiran Timnas Israel di Piala Dunia U20 2023.
Ganjar dan Koster merasa kehadiran Timnas Israel tidak sesuasi dengan konstitusi Indonesia.
“Kita sudah tahu bagaimana komitmen Bung Karno terhadap Palestina, baik yang disuarakan dalam Konferensi Asia Afrika, Gerakan Non Blok, dan maupun dalam Conference of the New Emerging Forces. Jadi ya kita ikut amanat beliau," kata Ganjar, Kamis (22/3) lalu.
Baca Juga: Eks TGIPF Kanjuruhan Tuding PDIP Instruksikan Kader Tolak Israel, Tidak Hanya Ganjar dan Koster
"Sehingga penyelenggaraan Piala Dunia U-20 bisa dilakukan tanpa mengorbankan komitmen panjang kita untuk mewujudkan Palestina merdeka. Serta, tetap menjaga kedamaian sosial-politik di dalam negeri Indonesia," tandasnya.
Adanya penolakan tersebut diduga PSSI sebagai salah satu faktor utama FIFA membatalkan drawing Piala Dunia U20 2023 yang rencananya dilangsungkan di Bali, 31 Maret mendatang.
Pernyataan Ganjar tersebut bertentangan dengan sikap Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Jokowi menegaskan akan menjamin keikutsertaan Timnas Israel di Piala Dunia U20 2023. Jokowi juga menganggap kepentingan politik tidak bisa dicampuradukkan dengan olahraga.
Baca Juga: Pernyataan Lengkap Presiden Jokowi Soal Polemik Timnas Israel di Piala Dunia U20
Sumber : Kompas TV/Tribunnews
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.