SOLO, KOMPAS.TV - Pemerintah Kota Solo menyatakan siap menggantikan Bali sebagai tempat pengundian fase grup piala dunia.
Sebelumnya, Bali batal menjadi tempat pengundian karena tak menerima kehadiran tim Israel di Pulau Dewata.
Kesiapan Solo menggantikan Bali diungkapka Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di kantornya.
Persiapan Stadion Manahan dan Kota Solo dianggap Gibran cukup untuk menggelar drawing atau pengundian fase grup Piala Dunia U-20.
Menurut rencana Solo dan Manahan menjadi tempat pertandingan final Piala Dunia U-20.
Baca Juga: Tak Hanya Piala Dunia U-20, Ini Sejumlah Atlet Israel yang Sempat Tampil di Indonesia
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.