Kompas TV video vod

Adik-Kakak di Kota Kediri Hanyut dalam Parit Berarus Deras!

Kompas.tv - 26 Maret 2023, 15:54 WIB
Penulis : Edwin Zhan

KEDIRI, KOMPAS.TV - Dua kakak-beradik dilaporkan hanyut di sekitar Jalan Kapten Tendean, Kota Kediri.

Di parit inilah, korban yang berusia 10 tahun dan 4 bulan, lepas dari genggaman kedua orangtuanya.

Saat itu, banjir diketahui sedang terjadi dan motor yang mereka tumpangi mogok.

Ayah, ibu, dan anaknya, terpaksa turun dan menuntun motor ke kiri jalan.

Naas tak mengetahui ada parit, kedua anak dan ibunya terperosok ke dalam parit yang sedang berarus deras.

Upaya pertolongan segera dilakukan.

Sayangnya hanya sang ibu yang dapat diselamatkan.

Pencarian terhadap dua korban masih terus dilakukan.

Hujan deras yang mengguyur Kota Kediri berdampak pada meningkatnya debit air sungai.

Efeknya, sebuah hotel di Jalan Urip Sumoharjo miring dan nyaris roboh.

Penyebabnya, pondasi bangunan yang berbatasan dengan sungai parung, tergerus arus sungai yang deras .

Tak cuma hotel, satu rumah warga di sekitar sungai juga ikut ambrol.

Diketahui wilayah kediri diguyur hujan lebat, lebih dari empat jam pada Sabtu (25/3) malam.

Saat bangunan hotel nyaris roboh, tidak ada tamu yang menginap, dan seluruh karyawan hotel segera keluar menyelamatkan diri.

Sementara warga yang terdampak, langsung diungsikan dari rumahnya yang ambrol.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x