Kompas TV regional berita daerah

Sosialisasi Vaksin Booster Lewat Bondres

Kompas.tv - 13 Maret 2023, 15:19 WIB
Penulis : KompasTV Dewata

BULELENG, KOMPAS TV - Percepatan vaksinasi Covid-19, untuk dosis booster 1 dan 2 terus dilakukan. Percepatan ini dilakukan, mengingat kesadaran masyarakat untuk vaksinasi boster mulai menurun. Pendekatan secara perventif pun lakukan. Sosialisasi vaksinasi dilakukan dengan melibatkan pelaku seni topeng.

Seperti yang dilakukan di Desa Banjar, Kecamatan Banjar, Buleleng, Bali. Sosialisasi tentang vaksinasi covid 19 ini dilakukan lewat pementasan bondres. Dipilihnya bondres sebagai sarana sosialisasi,  karena seni bondres cukup populer di kalangan masyarakat. Dengan kemasan komedi, masyarakat diharapkan dapat lebih mudah memahami informasi vaksinasi Covid-19.

Jumlah sasaran vakinasi di Kecamatan Banjar, sebanyak 63.764 orang. Data rekapitulasi bulan Februari 2023 menyebutkan, capaian vaksinasi 1 dan 2, diatas 80 persen. Sedangkan vaksin booster 1 dan 2 kurang dari 50 persen. 

Dengan adanya sosialiasi lewat bondres, diharapkan dapat meningkatkan keinginan  masyarkat untuk melakukan vaksinasi. 

Sosialisasi vaksinasi ini merupakan, bagian dari program kemitraan pemerintah Australia- Indonesia untuk ketahanan kesehatan -  AIHSP, bekerja sama dengan Save The Children dan Yayasan Idep Selaras Alam. Vaksinasi Covid 19 inklusif dilaksanakan di 3 kabupaten di Bali, masing masing Buleleng, Jembrana, dan Karangasem. 

 

 

 

 

 

#soaialisasivaksin   #idepselarasalam   #desabanjar




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA


Sulawesi

Banjir Rendam 12 Kecamatan di Maros

22 Desember 2024, 23:51 WIB

FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x