MAKASSAR, KOMPAS.TV - Sebuah truk sampah terjun ke laut di dermaga Pelabuhan Soekarno Hatta Makassar.
Truk sampah diduga kehilangan kendali saat memindahkan sampah dari kapal ke mobil.
Inilah video amatir yang merekam saat truk sampah milik PT Pelni tiba tiba berjalan mundur dan terjun ke laut, di dermaga Pelabuhan Soekarno Hatta Makassar. Diduga, truk sampah kehilangan kendali saat proses pemindahan sampah dari kapal. Beruntung, sang sopir berhasil keluar dari truk dan hanya mengalami luka lecet dibagian tangan dan kaki.
Proses pengangkatan truk sampah dilakukan menggunakan mobil crane dan oil boom untuk mengantisipasi pencemaran minyak di laut. Kurang dari 2 jam, truk sampah berhasil di pindahkan ke darat dari kedalaman 12 meter. Sementara aktivitas pelayaran di pelabuhan Soekarno Hatta Makassar tidak terganggu dengan insiden ini.
#TrukSampah
#TerjunKeLompat
#PelabuhanSoekarnoHatta
Sumber : Kompas TV Makassar
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.