Kompas TV nasional sosial

Melayat Istri Moeldoko, Soeharso Monoarfa Sebut Ibunya Anggap Koesni seperti Anak Sendiri

Kompas.tv - 12 Maret 2023, 12:33 WIB
melayat-istri-moeldoko-soeharso-monoarfa-sebut-ibunya-anggap-koesni-seperti-anak-sendiri
Istri Kepala Staf Kepresidenan Republik Indonesia, Jenderal (Purn) Moeldoko, Koesni Harningsih Nasution (kanan), meninggal dunia, Minggu (12/3/2023) dini hari. (Sumber: Instagram koesmoeldoko)
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV – Sejumlah pejabat negara menyampaikan ucapan belasungkawa saat melayat ke rumah duka Koesni Harningsih, istri dari Moeldoko, Minggu (12/3/2023), di Jl Terusan Lembang, Jakarta.

Kepala Bappenas Suharso Monoarfa, mengatakan, dirinya sangat berduka cita atas meninggalnya Koesni yang dulu pernah ngekos di rumahnya.

“Saya berduka yang amat dalam. Semasa mahasiswinya, karena beliau mahasiswi di Malang lalu ngekos di rumah saya,” kata Suharso, dikutip dari laporan tim liputan Kompas TV, Minggu. 

“Ibu saya juga menganggapnya seperti anak, karena adik-adik saya semua perempuan kami dekat sekali.”

Bahkan, kata Suharso, adiknya masih sempat menengok almarhumah saat menjalani perawatan  di Singapura.

“Sekali lagi saya berduka yang amat dalam, saya anggap sebagai adik saya almarhumah.”

Suharso juga menyebut sejak masih mahasiswi, almarhumah sangat perhatian pada orang lain, dan memiliki pergaulan yang luas.

Sementara itu, di rumah duka, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno, mendoakan agar Koesni husnul khotimah.

Baca Juga: Melayat Istri Moeldoko, Mahfud MD Sebut Semua Merasa Kehilangan

“Innalillahi turut berduka cita, bertahun-tahun melawan penyakit yang dideritanya pagi ini Ibu meninggalkan kita tentunya kita berharap semoga husnul khotimah.”

“Penyakit yang disebabkannya cukup berat,” kata Sandi.

Plt Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, yang juga hadir melayat di rumah duka menyebut almarhumah berdedikasi memberi pemikiran yang cukup baik dalam mendukung kegiatan ibu negara.

”Telah berdedikasi memberi pemikiran yang cukup baik dalam kegiatan-kegiatan mendukung ibu negara,” ucapnya.

Koesni Harningsih meninggal dunia, Minggu pukul 04.49 WIB di RSPAD. Belum diketahui secara pasti penyebab Koesni wafat.

Rencananya, ia akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Bahagia, Ciledug, Tangerang pada Minggu siang siang ini. 


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x