Kompas TV nasional hukum

Hujan Reda, Rekonstruksi Penganiayaan David Dimulai, Mario Peragakan Kendarai Rubicon Jemput AG

Kompas.tv - 10 Maret 2023, 16:09 WIB
hujan-reda-rekonstruksi-penganiayaan-david-dimulai-mario-peragakan-kendarai-rubicon-jemput-ag
Rekonstruksi kasus penganiayaan yang dilakukan Mario Dandy Satriyo terhadap David Ozora digelar pada Jumat (10/3/2023). Mario memperagakan mengendarai mobil Rubicon untuk menjemput pacarnya, AG dan temannya, Shane Lukas. (Sumber: Tangkap Layar Kompas TV)
Penulis : Isnaya Helmi | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV - Rekonstruksi kasus penganiayaan yang dilakukan Mario Dandy Satriyo (20) terhadap Cristalino David Ozora (17) digelar pada Jumat (10/3/2023) mulai sekitar pukul 15.13 WIB, seusai hujan yang mengguyur lokasi, reda.

Adapun rekonstruksi tersebut dilaksanakan di tempat kejadian perkara(TKP), yakni perumahan Green Permata Pesanggrahan, Jakarta Selatan.

Dipantau dari tayangan Breaking News Kompas TV, terlihat para penyidik dan tersangka Mario mulai mendekati mobil Jeep Rubicon hitam yang terparkir di lokasi kejadian.

Mario yang mengenakan baju tahanan berwarna oranye kemudian memperagakan saat masuk ke dalam mobil Rubicon berpelat nomor polisi B 120 DEN untuk menjemput AG, pacarnya, di sekolah.

Adegan selanjutnya, Mario memperagakan saat menjemput tersangka lainnya, Shane Lukas.

Terlihat Shane yang memakai baju tahanan kemudian memperagakan masuk ke dalam mobil Rubicon yang dikendarai Mario.

"TKP penjemputan ini di Alfamart depan rumah tersangka Shane," ujar tim penyidik di lokasi rekonstruksi, Jumat.

Baca Juga: Momen Mario Dandy dan Shane Tiba di Lokasi Rekonstruksi, Pakai Baju Tahanan dan Tangan Diborgol

Sebagai informasi, polisi menggunakan area perumahan Green Permata sebagai sekolah AG dan supermarket dekat rumah Shane sebagai lokasi penjemputan.

Dalam rekonstruksi tersebut, reka adegan untuk AG dilakukan oleh pemeran pengganti.

Seperti diketahui, terdapat 23 adegan yang akan diperagarakan dalam rekonstruksi kasus penganiayaan David .

Direktur Reserse Kriminal Umum atau Dirreskrimum Polda Metro Jaya Kombes Pol Hengki Haryadi menjelaskan terdapat tiga klaster dalam reka adegan tersebut.

Pertama, rekonstruksi dimulai ketika tersangka Mario Dandy Satriyo menjemput kekasihnya berinisial AG sepulang sekolah, kemudian menjemput Shane Lukas.

“Rekonstruksi ini ada tiga klaster. Pertama, pada saat tersangka menjemput hingga di dalam mobil,” kata Kombes Hengki di Jakarta Selatan, Jumat (10/3/2023).

Selanjutnya klaster kedua yaitu pada saat terjadi penganiayaan terhadap David Ozora oleh tersangka Mario.

Klaster terakhir yakni pada saat saksi berinisial N yang merupakan ibunda teman David, mengevakuasi korban ke rumah sakit.

Baca Juga: Rekonstruksi Kasus Penganiayaan Mario Dandy Terhadap David


 




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x