BANDUNG.KOMPAS.TV, - Usai melakukan peninjauan fasilitas rumah sakit didampingi Menteri Kesehatan Republik Indonesia Presiden Jokowidodo melakukan peresmian dengan penandatanganan prasasti.
Dalam sambutannya Presiden mengaku terkesan dengan fasilitas tataruang serta green building dari mayapada hospital Bandung, ia pun mendukung berdirinya rumah sakit sejenis untuk peningkatan layanan kesehatan di Indinesia
Salah satu layanan yang menjadi keunggulan Mayapada Hospital Bandung adalah Center Of Exellence, Mayapada Hoispital Bandung mengusung konsep pengobatan one stop service dimana kolaborasi antar unit dan multi spesialis dilakukan sehingga semua kebutuhan pengobatan masyarakat dapat terpenuhi.
Secara komperhensif di satu rumah sakit terdapat beberapa sub center of exellence yakni penanganan penyakit penyakit kangker jantung syaraf serta penyakit ginjal dan kandung kemih
Selain diperbekali tenaga medis teknologi serta infrastruktur kesehatan canggih terkini suasana rumah sakit dan kenyamanan pasien juga menjadi hal penting yang diperhatikan.
konsep green hospital memiliki banyak keuntungan tak hanya dari sisi operasional namun juga bagi pasien di rumah sakit ini pasien juga dapat mengunjungi healing garden yang merupakan taman hijau terbuka, di lantai tujuh pasien dalam proses penyembuhan akan sering diajak berkunjung ke taman yang juga menjadi tempat favorit Presiden di rumah sakit ini.
Dengan seluruh keunggulan pelayanan ini Mayapada Hospital tetap berkomitmen bekerja sama dengan pemerintah untuk menerima layanan kesehatan BPJS, pihak rumah sakit pun memastikan pelayanan terhadap peserta BPJS akan dilakukan dengan sangat maksimal untuk inklusifitas penanganan kesehatan jkualitas terbaik bagi masyarakat.
Untuk lebih tahu berita terupdate seputar Jawa Barat, bisa klink link di bawah:
IG :https:www.instagram.comkompastvjabar
Youtube :https:www.youtube.comckompastvjaw...
Twitter :https:www.twitter.comkompastv_jabar
Facebook :https:www.Facebook.comkompastvjabar
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.