JAKARTA, KOMPAS.TV - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menjadwalkan pemeriksaan mantan Kepala Kantor Bea Cukai Yogyakarta, Eko Darmanto di Gedung Merah Putih, Jakarta hari ini.
KPK ingin mengklarifikasi harta kekayaan Eko Darmanto yang mencapai miliaran rupiah.
Eko darmanto pagi ini sudah berada di Gedung KPK.
Penyidik akan memeriksa Eko Darmanto sebagaimana pemeriksaan yang dilakukan kepada mantan pejabat Ditjen Pajak, Rafael Alun Trisambodo.
Baca Juga: Eks Kepala Kantor Bea dan Cukai Yogyakarta, Eko Darmanto Tiba di KPK untuk Klarifikasi LHKPN
Salah satu pemeriksan yang akan dijalani oleh Eko nantinya berupa pemeriksaan administrasi dan verifikasi.
Natinya KPK akan memeriksa keabsahan dari LHKPN Eko Darmanto.
Eko diperiksa KPK setelah viral pemer harta kekayaannya di media sosial.
Viralnya unggahan Eko Darmanto berbarengan dengan momentum kehebohan harta tak wajar milik eks pejabat Ditjen Pajak Rafael Alun Trisambodo.
KPK pun bergerak, setelah masyarakat menuntut harta Eko Darmanto untuk diperiksa.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.