Kompas TV video vod

3 Kali Mangkir dari Panggilan, Dirut PDAU Purworejo Dijemput Paksa Saat Kondangan!

Kompas.tv - 4 Maret 2023, 02:13 WIB
Penulis : Aisha Amalia Putri

PURWOREJO, KOMPAS.TV - Didik Prasetya Adi tidak berkutik saat diciduk oleh petugas Kejaksaan Negeri Purworejo.

Masih berpakaian batik, pria ini ditangkap saat menghadiri kondangan di Desa Jatiwangsan, Purworejo, Jawa Tengah pada Rabu (2/03) pagi.

Didik adalah mantan Direktur Utama Perusahaan Daerah Aneka Usaha atau PDAU Kabupaten Purworejo.

Didik dijemput paksa karena sudah tiga kali mangkir dari panggilan Kejari Purworejo.

Baca Juga: Harta Tak Wajar Rafael Alun jadi Sorotan, PUKAT: KPK Kesulitan Pakai LHKPN untuk Cegah Korupsi

Padahal Didik harus menjalani eksekusi vonis penjara selama 1 tahun dan 4 bulan yang dijatuhkan oleh Pengadilan Tipikor Semarang.

Dalam sidang putusan 16 November 2022 didik terbukti melakukan tindak pidana korupsi penyimpangan pengelolaan keuangan PDAU yang awalnya berasal dari dana bos.

Kini Didik harus mempertanggungjawabkan perbuatannya dengan mendekam di Rutan Purworejo.
 




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x