SUKABUMI, KOMPAS.TV - Cuaca ekstrem yang melanda Sukabumi, Jawa Barat, menyebabkan tebing longsor di pinggir ruas jalan Bagbagan-Kiaradua, tepatnya di Kampung Cimapag, Desa Loji, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi. Longsor yang mengakibatkan satu pohon tumbang mengenai jaringan kabel listrik hingga satu tiangnya roboh. Tiang listrik milik PLN itu kemudian sempat menutup ruas jalan provinsi akses Palabuhanratu-Simpenan. Beruntung tidak ada korban jiwa maupun luka dalam peristiwa ini. Petugas gabungan melakukan evakuasi pohon tumbang dan tiang listrik roboh.
Akibat kejadian itu arus lalu lintas sempat macet dari kedua arah. Petugas gabungan langsung mengevakuasi pohon tumbang dan tiang listrik tersebut. Saat ini ruas jalan sudah dapat dilalui kembali oleh para pengendara, baik mobil maupun motor.
Sahabat Kompas TV Sukabumi! Jangan lupa like, comment, dan subscribe channel YouTube Kompas TV Sukabumi, juga aktifkan lonceng notifikasi agar tidak ketinggalan update mengenai isu-isu terkini di Indonesia.
Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live.
Sosial Media Kompas TV Sukabumi:
YouTube : https://www.youtube.com/c/KompasTVSukabumi/videos
Instagram : https://www.instagram.com/kompastvsukabumi
Facebook : https://www.facebook.com/redaksikompastvsukabumi
Twitter : @ktvsukabumi
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.