Kompas TV nasional rumah pemilu

Sempat Bertanya-tanya Alasan Lokasi Rakornas PAN di Semarang, Jokowi: Oh Ini Strategi

Kompas.tv - 26 Februari 2023, 13:22 WIB
sempat-bertanya-tanya-alasan-lokasi-rakornas-pan-di-semarang-jokowi-oh-ini-strategi
Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat menyampaikan keterangan pers di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Minggu (2/10/2022), (Sumber: BIRO PERS SEKRETARIAT PRESIDEN)
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana | Editor : Gading Persada

SEMARANG, KOMPAS.TV – Presiden RI Joko Widodo atau Jokowi mengaku sempat bertanya-tanya alasan pemilihan lokasi Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pemenangan Partai Amanat Nasional (PAN) di Semarang, Jawa Tengah.

Hal itu disampaikan Jokowi saat hadir dan memberikan sambutan dalam kegiatan tersebut, Minggu (26/2/2023).

“Saya melihat, jadi tadi malem saya bertanya tanya, ini kenapa ya rakornas pemenangan PAN kok di Jateng?” tuturnya, dikutip dari laporan jurnalis Kompas TV Dipo Nurbahagia dan Anggi  Meindarwan.

Baca Juga: Jokowi Tak Sebut Nama Capres di Rakornas PAN yang Dihadiri Ganjar: Semua Udah tahu Siapa

Namun, setelah hadir langsung dalam kegiatan rakornas tersebut, Jokowi mengaku mengetahui alasan pemilihan Semarang sebagai lokasi acara.

“Jawabannya saya udah punya sekarang, strateginya, oh ini strategi,” kata dia lagi.

“Mendekati Pak Ganjar, mendekati bupati, wali kota, dihadirkan semua. Udah betul, selain basisnya tadi menyebut Pak Ketua PWM, ketua PW Jateng.”

Di acara itu, Jokowi juga menyebut bahwa berdasarkan data yang diperolehnya, kata Jokowi, perolehan suara PAN yang tertinggi dari Sumatera Barat.

“Tadi malam saya buka-buka data, suara PAN di pemilu 2019, tertinggi itu di Sumbar, jadi kalau ketua panitianya dari Sumbar sudah bener, karena memang tertinggi 15,1,” tuturnya.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x